Jumat, 24 September 2010

Pink Floyd dan Imajinasiku


see emely play by pinkfloyd

Saat mendengarkan Pink Floyd saat ini, maka sepertinya terbukalah pintu-pintu dan jendela di kepala, membiarkan imajinasi melayang di udara dan rambut menjadi ranting-ranting kecil disusul bunga-bunga bermekaran berwarna-warni.di setiap ujungnya.
Imajinasi yang berkembang saat itu adalah "Kota Bandung era 80'an"
maka satu persatu gambar usang hadir di depan mata seperti :
simpang lima dengan gedung singernya, pepohonan rindang di jalan sudirman dan diponegoro,alun-alun dan gedung miranmar, mobil colt ,fiat ,vw kombi, bebek 70,vespa, mobil batman,asia afrika sampai braga,komplek dosen ITB yang design rumahnya lucu-lucu dan cerdas,parabola-parabola di samping ITB depan kebun binatang dan segala kelenggangan hari minggu siang yang hangat di Bandung tahun 80'an.
Sementara saat itu saya berkeliling kota duduk di jok depan mobil Holden disamping bapa yang sedang menyetir.
I miss you Dad..........

Tidak ada komentar:

Posting Komentar